Ngobrol santai dengan Pak Sabtanto Joko Suprapto (Staf Badan Geologi, Indonesia)
Dibawah ini wawancara virtual dengan Pak Sabtanto, salah satu sahabat kuliah di Geologi yang saat ini bekerja sebagai staff geologist di Badan Geologi yang berkantor di Bandung.
Sumber daya panas bumi di Indonsia terbesar di dunia. Sebagai sumber energi terbarukan yang dapat digunakan menggerakkan pembangkit listrik, dari 256 lokasi lapangan panas bumi yang ditemukan sampai tahun 2006, panas bumi di Indonesia, sebagian besar berada di Sumatera, Jawa, dan Sulawesi dimana terdapat pasar sangat potensial, yang telah didukung oleh jaringan transmisi listrik relatif memadai.
Pengembangan panas bumi untuk pembangkit listrik, pada operasi produksi menghasilkan limbah buangan baik berupa gas, fluida maupun padatan. Limbah fluida yang dihasilkan diinjeksikan kembali ke dalam lapisan bumi, sementara limbah padatan memerlukan penanganan agar tidak memberikan dampak negatif terhadap lingkungan sekitarnya, dan sebisa mungkin menjadi bahan yang bermanfaat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar